Kegiatan ‘Peduli Semeru’ telah digalakkan oleh Ormawa Unika Soegijapranata seperti BEM, Senat dan beberapa UKM dari kampus Unika Soegijapranata, untuk memberikan bantuan kepada para korban erupsi gunung Semeru, yang diserahkan pada hari Selasa (21/12) di Paroki Lumajang.
“Awalnya kami akan mengirimkan melalui jasa ekspedisi, namun akhirnya kita sepakati untuk kita serahkan langsung ke para korban yang membutuhkan bantuan di daerah Lumajang,” papar Kepala UKA Unika Soegijapranata Andreas Dian Prasetyo ST.
Penggalangan bantuan ‘Peduli Semeru’ ini dilaksanakan kurang lebih selama dua minggu, dan berhasil mengumpulkan cukup banyak bahan-bahan kebutuhan pokok seperti Beras, mie instan, air mineral, gula, susu, serta berbagai kebutuhan lainnya seperti masker, alat dapur, pakaian pantas pakai, terpal dan uang tunai, lanjut Andreas.
Donasi yang kami kirimkan diterima langsung oleh Romo Ignatius Nugroho A Susetyo O Carm selaku Pastor Paroki Gereja Katolik Maria Ratu Damai, Citrodiwangsan, Kecamatan Lumajang, Kabupaten Lumajang.
Romo Ignatius Nugroho menyambut baik kedatangan rombongan mahasiswa Unika yang didampingi oleh Andreas Dian Prasetyo, “Saya bersyukur dan berterima kasih atas bantuan dan perhatian yang diberikan untuk para korban erupsi Semeru. Kami akan menyalurkan bantuan ini kepada yang berhak dan tentu bukan masalah kuantitasnya tetapi lebih pada ketulusan hati dari para donatur, semoga bisa meringankan beban yang sedang ditimpa bencana,” tutur Romo Ignatius Nugroho.
Panitia Natal Unika Soegijapranata turut pula memberikan donasi berupa uang tunai kepada korban erupsi Semeru, yang momennya bersamaan dengan perayaan Natal 2021 yang diselenggarakan di Unika Soegijapranata, tutupnya. (FAS)