Unika Soegijapranata Semarang memberi kesempatan kepada mahasiswa/mahasiswi untuk terlibat dalam Merdeka Belajar. Kegiatan Merdeka Belajar sendiri merupakan kegiatan yang melibatkan mahasiswa dengan masyarakat serta dapat belajar melalui penerapan praktis bidang ilmunya. Unika Soegijapranata dengan segenap program studi memiliki tanggungjawab untuk menyediakan kesempatan seluas-luasnya bagi mahasiswa. Unika Soegijapranata, khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Program Studi S1 Akuntansi melakukan penandatangan perjanjian kerjasama dengan komunitas Tangan Terampil pada acara Kadin Class pada tanggal 29 Agustus 2022 yang diselenggarakan di Gedung OJK, Jl. Kyai Saleh, Semarang.
Freddy Koeswoyo., SE MSi selaku Ketua Program Studi S1 Akuntansi serta CPA hadir untuk menandatangani Memorandum Of Understanding (MoU) bersama Bapak Rifki Pramanda, Ketua Tangan Terampil Indonesia. Penandatangan MoU ini merupakan kesepakatan bersama serta komitmen antara kedua belah pihak untuk melakukan pendampingan kepada Usaha Kecil Menengah (UKM) sampai dengan tahun 2025.
Selaku ketua Program Studi, Freddy Koeswoyo menyambut baik kerjasama antara Unika Soegijapranata dengan Tangan Terampil. Selain itu, Program Studi FEB ini juga telah merencanakan program-program bersama antara Program Studi S1 Akuntansi dengan komunitas Tangan Terampil.
Adapun program pertama yang akan dilaksanakan yakni kelas pendampingan pelaporan keuangan bagi UKM yang bernaung khususnya di bawah Kamar Dagang dan Industri (KADIN) kota Semarang. Program Kadin Class ini sendiri bertujuan untuk mempersiapkan UKM yang ”bankable” sehingga dapat menyerap bantuan modal yang tersedia melalui lembaga keuangan. Angkatan pertama yang akan menjalani program mentoring dilakukan hingga akhir bulan November 2022 yang didampingi oleh staff pengajar serta mahasiswa dari Program Studi S1 Akuntansi dari Unika Soegijapranata.
Arnaz Agung Andrarasmara selaku Ketua Kadin Kota Semarang dan Kepala OJK Kantor Regional 3 Jateng-DIY, Aman Sentosa yang juga menghadiri penandatanganan kesepakatan bersama berharap agar program yang dilakukan antara Unika Soegijapranata serta Komunitas Tangan Terampil ini dapat membuat UKM Kota Semarang semakin berkembang dan memiliki akses yang lebih luas terhadap peluang pembiayaan yang tersedia. (Kris)