Sebanyak 26 tim basket kampus di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta memeriahkan kompetisi basket Liga Mahasiswa (Lima) Regional Jateng-DIY yang digelar di Unika Soegijapranata Semarang, 8-16 Juli ini. CEO Liga Mahasiswa, Ryan Gozali mengatakan gelaran bakset Lima di tahun ini memasuki musim ketujuh. Dia juga mengungkapkan baru kali ini kompetisi Lima diikuti 26 tim peserta yang terdiri dari 16 tim putra dan 12 tim putri.
Kategori putra diikuti oleh Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto (STTA) Yogyakarta. Universitas Amikom Yogyakarta, Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta, Universitas Sanata Dharma (USD) Yogyakarta, Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta dan, Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY). Lalu ada Universitas Permbangunan Nasional Veteran (UPN Veteran) Yogyakarta, Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, dan Universitas Katolik Soegijapranata (Unika Soegijapranata).
Kemudian Universitas Negeri Semarang (Unnes), Univeritas Semarang (USM), Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang, Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), dan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). Adapun di katagori puteri ada UNS, USD, UGM, UAJY, Unika Soegijapranata, Undip, UPN Veteran, Udinus, Unnes, USM, UII, dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) yang berpartisipasi.
”Kompetisi Lima pernah diselenggarakan di Unika pada 2014. Saat itu event Lima adalah yang pertama menggunakan gedung olah raga ini setelah direnovasi. Kini kami kembali ke Semarang di season 7 dan yang kedua kalinya kami mengadakan gelaran basket di Unika,” kata Ryan.
Dia berharap dari Jateng-DIY akan ada tim-tim yang levelnya semakin naik. Sebab selama ini tim dari dua provinsi ini hanya mampu maksimal meraih peringkat ketiga di kancah nasional. ”Semoga dari Lima ini akan muncul para pebasket berbakat. Kami juga menggandeng IBL (Indonesia Basket League) dengan memberikan draft pemain potensial untuk berkiprah di aajang profesional,” lanjutnya.
Dikatakan di regional Jateng-DIY, nantinya akan ada dua tim putra dan dua tim putri yang akan lolos mewakili regional ini di tingkat nasional. Sementara itu, putaran nasiojal akan dilaksanakan di Jakarta dan diikuti total 16 tim putra dan 16 tim putri.