Ada misa konselebrasi di acara topping-off gedung IPC kampus BSB City. Prosesi itu bersamaan setengah jadinya gedung Unika Soegijapranata Semarang di Mijen Senin (5/10/2020). Pembangunan gedung IPC itu diprediksi selesai Februari 2021. Uskup Agung Semarang Mgr Robertus Rubiyatmoko Pr dan Pastor Kepala Campus Ministry Unika Soegijapranata Romo Aloysius Budi Purnomo Pr hadir sebagai konselebran.
Rektor Unika Soegijapranata Semarang Prof Ridwan Sanjaya memastikan, gedung tersebut juga akan menerapkan prinsip-prinsip green campus yang akan menjadi proyek percontohan pertama di Kota Semarang. “Dengan begitu bisa menjadi kelanjutan kehidupan kampus yang berwawasan lingkungan seperti di kampus Bendan Dhuwur,” jelasnya.
Wakil Rektor bidang Program Inovasi Unika Soegijapranata Prof Y Budi Widianarko menyampaikan, melalui topping-off gedung ini, pihaknya ingin memperkenalkan program-program SCU College dan IPC kepada masyarakat. Program-program SCU College itu merupakan program baru dan satu-satunya di Indonesia, yaitu dengan memadukan karakter manusia seutuhnya dengan kuliah sarjana yang semuanya diberikan dalam bahasa Inggris.
Manager MK PT Cipta Prima Sejahtera Kristophorus Kun Sanjoyo menjelaskan konsep lingkungan gedung itu adalah green building. Dengan begitu bisa menjadi percontohan, apalagi material-materialnya juga dibeli dari tempat yang jaraknya lebih dari 800 kilometer sebagaimana syaratnya.
“Komplek area gedung ini juga strategis karena segala fasilitas sudah tersedia. Di samping itu pasti saving energy, saving cost, bebas banjir, transportasi mudah dan lancar, apalagi fasilitas hunian juga sudah lengkap tersedia,” ungkapnya.