BSB City Semarang bekerja sama dengan Yayasan Sandjojo meresmikan Kampus 2 Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata. Keberadaan green campus tersebut sejalan dengan konsep pembangunan BSB City yang mengusung tema “Living with Nature”.
Adapun kampus kedua Unika Soegijapranata berfungsi sebagai sarana pendukung innovative programs cluster (IPC) dan penunjang kegiatan belajar mengajar Soegijapranata Catholic University (SCU) College.
Sebagai informasi, SCU College merupakan program pendidikan strata sarjana bertaraf internasional pertama di Indonesia.
Untuk cabang BSB City Semarang, perguruan tinggi swasta tersebut berdiri di atas lahan seluas tujuh hektare (ha). Pembangunan kampus tersebut masih akan terus berlanjut.
Nantinya, lokasi dari Kampus 2 Unika Soegijapranata akan bersebelahan langsung dengan Uptown Mall BSB City yang pembangunannya direncanakan selesai pada kuartal II-2022.
Selain itu, terdapat juga beragam fasilitas umum yang dekat dengan area kampus, seperti gedung BCA Training dan Call Center, BSB Industrial Park dan otomotif center, serta green walk.
Kehadiran gedung BCA Training dan Call Center yang siap beroperasi pada akhir 2021 tersebut diharapkan dapat menyerap ribuan tenaga kerja.
Saat ini, pihak BSB City juga tengah melakukan proses pembangunan fasilitas umum lainnya.
Melalui fasilitas tersebut, BSB City ingin menciptakan lingkungan perkotaan yang berkualitas agar dapat mendukung kegiatan ekonomi dan interaksi sosial dalam suatu lingkungan yang bernuansa alam.
Salah satu fasilitas yang tengah disiapkan adalah klaster perumahan The Miles. Sejauh ini, pembangunan tahap pertama The Miles banyak mendapat respons positif dari pasar. Terbukti, hampir semua dari total 148 unit yang dipasarkan telah terjual.
BSB City Gedung Kampus 2 Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata BSB City juga memberikan promo pembelian selama Juni 2021, yaitu harga spesial untuk karyawan, dosen, dan mahasiswa Unika Soegijapranata yang ingin melakukan pembelian rumah di klaster The Miles.
…