SEMARANG – Pebiliar asa Unika Soegijapranata Semarang, Kevin S menjadi yang terbaik dalam Kejuaraan Biliar Antar Pelajar/ Mahasiswa Kota Semarang. Dalam final yang berlangsung di X Pool, kemarin, Kevin mengalahkan Danu Akbar (Unnes) dalam pertandingan race to five dengan skor 5-3.
Kevin berhak atas trofi dan uang pembinaan. Sebelumnya dalam semfinal, Kevin mengalahkan Bagas (Stikes Semarang) dengam skor 4-2. Adapun Danu Akbar di babak empat besar menyingkirkan Agus (Unika Soegijapranata) dengan skor 4-3.
Kejuaraan itu diikuti 32 pebiliar dari sekolah/perguruan tinggi di Kota Semarang. Kejuaraan itu merupakan hasil kerja sama antara Dinas Sosial, Pemuda, dan Olahraga (Disospora) Kota Semarang dan Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POSBI) Kota Semarang.
”Kami menyambut baik kejuaraan biliar yang digagas oleh Disospora ini. Turnamen ini, bisa menjadi salah satu ajang untuk mengenalkan olahraga tersebut kepada pelajar dan mahasiswa. Terus terang, stigma biliar sebagai olahraga hura-hura masih melekat.
Semoga dengan adanya program ini, bisa menepis anggapan negatif tersebut,” tutur Ketua POBSI Kota Semarang Paulus Anandaju usai kejuaraan. Paulus mengatakan, agenda Disospora itu sesuai dengan program POBSI Semarang pada kepengurusan yang baru ini, yakni menyosialisasikan olahraga ketangkasan tersebut.
Kepala Disospora Kota Semarang Gurun Risyad Moko mengatakan, dalam anggaran perubahan ini memang digelar berbagai kejuaraan dan pelatihan olahraga untuk pelajar/mahasiswa, di antaranya sepak bola, judo, dan panahan.
Untuk pelatihan, digelar untuk cabang layar. ”Ini merupakan program kami untuk mewujudkan Kota Semarang sebagai Kota Atlet. Kami fokus untuk usia pembinaan,” jelas Gurun.(H85,K18-71)
sumber : berita.suaramerdeka.com
DKV SCU Bicara Strategi Komunikasi Visual, Tekankan Pendekatan Etika dalam Proses Kreatif
Menggandeng PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE Express), Program Studi