Rektor Unika Soegijapranata Semarang, Prof Dr Frederik Ridwan Sanjaya MSIEC menilai para pejabat struktural Unika Soegijapranata yang baru merupakan perpaduan wajah muda dan wajah senior untuk memadukan kecepatan dan kearifan.
Rektor mengatakan hal itu dalam acara sertijab pejabat struktural Unika Soegijapranata di ruang rapat rektorat, Gedung Mikael, Kamis (2/11). Sertijab dihadiri oleh para wakil rektor, para dekan dan wakil dekan, para kepala lembaga, para kepala biro dan UPT serta para ketua program studi D3, S1 dan S2 Unika Soegijapranata.
“Pejabat kali ini dalam komposisi wajah muda dan wajah senior untuk memadukan kecepatan dan kearifan. Kita memacu kualitas teknologi dan metodologi pembelajaran yang menggunakan teknologi. Sekadar contoh, LP3 dan Internasional Office membawa kita dalam ranah global. Perpustakaan pun perlu mengembangkan diri berbasis digital. Perpustakaan menjadi mitra bagi universitas. LPSDM harus mengusung visi dan misi universitas transformatif. Kita bergerak cepat, namun tetap dalam kearifan.” ujar Guru Besar di bidang sistem informasi itu.
Rektor juga mengucapkan terima kasih kepada para pejabat lama yang telah menjalankan tugas dengan baik. Terima kasih berkenan ambil bagian dalam mengelola Unika menjadi lebih baik. Diucapkan selamat pula kepada para pejabat baru maupun yang diangkat kembali untuk intensi yang sama.
Sertijab yang diawali dengan makan siang bersama ini berlangsung lancar, akrab dan menyaudara. Makan bersama selalu mencairkan suasana.
Acara inti sertijab dibuka dengan doa oleh Romo Aloys Budi Purnomo Pr sebagai Romo Kepala Reksa Pastoral Kampus (Campus Ministry). Selanjutnya, dibacakanlah SK pemberhentian dan pengangkatan masing-masing pejabat lama dan pejabat baru oleh petugas dari rektorat.
Secara simbolik dilaksanakan serah terima, diwakili oleh Prof Dr Andreas Lako SE MSi sebagai Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) kepada Dr Heny Hartono SS MPD sebagai kepala LPPM yang baru. Selain Ketua LPPM, yang juga diberhentikan adalah Sekretaris LPPM yakni Caecilia Titiek Murniati MA PhD (karena terpilih menjadi Wakil Rektor I), Kepala Lembaga Pengkajian Pengembangan Pendidikan (LP3), yakni Dr Alberta Rika Pratiwi, MSi, dan Kepala International Office (IO), yakni Dr Ekawati M Dukut MHum.
Selain pemberhentian dan pengangkatan pejabat lama dan baru, juga dilaksanakan pengangkatan kembali para pejabat struktural. Ada pun yang diangkat kembali adalah Valentinus Suroto SH MHum sebagai Kepala Lembaga Pengembangan Sumber Daya Manusia (LPSDM), Rikarda Ratin Saptaastuti SS sebagai Kepala UPT Perpustakaan, dan Blasius Panditya Tri Danardana MBA sebagai Direktur Centre for Language Training (CLT).
Acara sertijab ditutup dengan berkat oleh Romo Budi kepada para pejabat lama maupun pejabat baru, lalu dilanjutkan dengan saling mengucapkan selamat.
(http://id.beritasatu.com)
Internship Fair FIKOM SCU: Jembatan Mahasiswa Menuju Dunia Industri
Fakultas Ilmu Komputer (FIKOM) Soegijapranata Catholic University (SCU) secara rutin