Search
Close this search box.

PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN: Aspek Ekologi Penting dalam Pembangunan Infrastruktur

Pembangunan infrastruktur terus didorong karena menjadi fondasi pembangunan sosial ekonomi satu bangsa. Dalam pelaksanaannya, aspek ekologi  menjadi hal penting guna menekan potensi degradasi lingkungan. Ini demi pembangunan yang berkelanjutan.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, mengatakan, pembangunan infrastruktur akan terus dilakukan, dengan lebih cepat, murah, dan baik. Ketersediaan infrastruktur yang memadai dapat mengoptimalkan alokasi dan mencapai efisiensi.

image

“Terkait itu, kemampuan daya dukung lingkungan harus menjadi pertimbangan,” kata Basuki dalam orasi ilmiah “Keadilan Ekologis dalam Percepatan Pembangunan Infrastruktur” yang dibacakan Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Danis H Sumadilaga, di Kampus Unika Soegijapranata, Semarang, Jawa Tengah, Senin (5/8/2019).Basuki menambahkan, krisis ekologi telah menjadi isu strategis dalam konteks pembangunan berkelanjutan. Dalam hal ini, Kementerian PUPR menerapkan nilai-nilai biosentrisme, yakni perspektif yang menempatkan manusia dan lingkungan merupakan satu entitas.

Terkait itu, kemampuan daya dukung lingkungan harus menjadi pertimbangan

Sejumlah pembangunan infrastruktur berbasis lingkungan oleh Kementerian PUPR antara lain teknologi pompa hidran dan panel surya serta pengembangan ruang terbuka hijau perkotaan. Selain itu, pembangunan infrastruktur sumber daya air seperti bendungan, daerah irigasi, bendung, tanggul laut, dan danau.

Danis menuturkan, Kementerian PUPR mengakomodasi budaya lokal dalam pembangunan infrastruktur. Di Bendungan Amandit, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan misalnya. Disediakan jalur untuk rakit, yang selama ini digunakan masyarakat untuk transportasi.

Bangunan hijau

Kemudian, kantor Kementerian PUPR, termasuk di beberapa daerah, sudah, menerapkan bangunan hijau (green building). “Dengan begitu, listrik dapat dihemat 20-30 persen. Begitu juga dengan sumber daya air yang dihasilkan dari proses recycle. Ini dapat menguranfu biaya pemeliharaan,” katanya.

Hal tersebut, lanjut Danis telah dan akan terus disosialisasikan kepada berbagai pihak, sehingga akan banyak instansi yang mencontoh. Pada akhirnya, diharapakan ada efisiensi yang didapat sekaligus dalam rangka menjaga lingkungan agar tetap lestari.

Pada Senin, Basuki mendapat Soegijapranata Award atas kinerjanya yang  mendorong peningkatan infrastruktur, yang selama ini dibutuhkan masyarakat, serta berwawasan lingkungan. Penghargaan diberikan dalam rangka peringatan Dies Natalis ke-37 perguruan tinggi tersebut.

Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR, Danis H Sumadilaga, menerima penghargaan yang diberikan Universitas Katolik Soegijapranata kepada Menteri PUPR Basuki Hadimuljono pada Dies Natalis ke-37 perguruan tinggi tersebut, di Semarang, Jawa Tengah, Senin (5/8/2019). Basuki mendapat penghargaan karena keberhasilannya membangun infrastruktur di Indonesia.

Rektor Unika Soegijapranata, Ridwan Sanjaya, mengatakan, penghargaan diberikan melalui nominasi tokoh-tokoh negeri yang dipandang memiliki kontribusi kepada bangsa dan negara. Soegijapranata Award diberikan dalam rangka peringatan Dies Natalis ke-37 perguruan tinggi itu.

Menurutnya, Basuki merupakan menteri yang memiliki dedikasi dan optimisme, terutama dalam membangun infrastruktur di Indonesia. “Serta kerja tak kenal lelah dalam pelaksanaan pembangunan infrastruktur berwawasan lingkungan bagi Indonesia,” kata Ridwan.

https://kompas.id/baca/ekonomi/2019/08/05/aspek-ekologi-penting-dalam-pembangunan-infrastruktur/

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message