Search
Close this search box.

Pesta Game dan Bikin Aplikasi 2018 di Prodi Sistem Informasi Unika

Pesta Game dan Bikin Aplikasi 2018 di Prodi Sistem Informasi Unika

Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi dan Game Technology (HMPSI) Unika Soegijapranata menyelenggarakan event Game and Coding Festival (GeCoFest 2018) akhir pekan lalu.

Ketua Program Studi Sistem Informasi, Bernardinus Harnadi, Ph.D menyatakan acara Gecofest merupakan kegiatan rutin tahunan yang sejak tahun 2013 bernama Game Festival (GameFest).

“Saya memang termasuk salah satu yang membidani munculnya Game Festival (GameFest). Dan sekarang nama kegiatan telah diubah menjadi Game and Coding Festival (GeCoFest 2018), karena selain Gametechnology kita juga ada Sistem Informasi, sehingga namanya diubah menjadi GeCoFest 2018,” jelas Harnadi, Ph.D.

Sedangkan Simeon Bensona, ketua panitia GeCoFest 2018 menuturkan kegiatan mempunyai tujuan meningkatkan kemampuan dan wawasan peserta di bidang pemrograman atau coding, sekaligus menjadi tempat refreshing yang sangat baik bagi pecinta dunia IT maupun orang awam. Oleh karena itu dalam acara dua hari berturut-turut ini juga diadakan seminar, festival, kontes pembuatan game, kompetisi Mobile Legend, dan workshop pembuatan game.

Selain itu dalam seminar yang bertema ‘Create Your Own World’ ini, juga diisi oleh komunitas “Programmer-Semarang” dan CEO “Raxeon Studio”. Programmer-Semarang membahas bagaimana cara menghasilkan uang sebagai orang awam di dunia IT. Dan hal yang tak kalah menarik dibawakan pula oleh CEO Raxeon Studio, Andre. CEO muda ini telah berhasil membangun sebuah start-up di bidang IT. Dan dalam seminar, sang CEO tidak hanya berbagi pengalaman dalam membangun sebuah start-up yang bagus tetapi juga berbagi mengenai kendala yang ia alami selama membangun usaha rintisan ini.

Tersedia Stand Game and Coding

Hal yang tak kalah menarik dalam kegiatan GeCoFest 2018 adalah tersedianya 10 stand yang memberikan pencerahan dan pengalaman di bidang Game and Coding di selasar gedung Thomas Aquinas.

Dalam 10 stand yang tersedia, terdapat stand yang berisi mini game berhadiah seperti dinosaurus Google Chrome, Game PS1, dan PES. Di sisi lain ketika ada pengunjung yang mengalami kendala dengan gawai mereka, festival ini menyediakan stand yang melayani solusi masalah gawai dengan harga murah.

Tidak kalah penting, pengunjung yang ingin mengabadikan momen dapat memanfaatkan fasilitas berupa photobooth dengan harga murah dan gratis bagi peserta GeCoFest 2018. Di tengah-tengah kemeriahan itu, berlangsung turnamen seru dan sengit dari para pemain Mobile Legend. Pasalnya di stand tertentu ada peserta yang sedang memperebutkan juara 1, 2, 3 dan MVP.

Di hari kedua, digelar workshop yang memberikan pencerahan bagi peserta yang tertarik dibidang pembuatan game. Pada workshop ini peserta diajarkan cara membuat game sederhana. Bahkan seorang awam di dunia IT pun dapat membuat game yang bagus dan menarik.

http://www.kampussemarang.com, http://www.krjogja.com

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Nih jawaban buat kalian yang masih bingung benefit beasiswa masuk di SCU dan biaya kuliahnya yang affordable. Kalau udah paham langsung gassss yaa! 

Daftar online
pmb.unika.ac.id 

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H ✨

#IdulAdha
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Gak usah galau SNBT ah, goyangin aja bareng D”CEMESH yuk 🤭

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Mau punya dosen asik - asik + suasana kuliah yang joyful? Yuk, buktikan sekarang!

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Namanya proses ada aja lika likunya, tapi jangan sampai salah pilihan, karna hanya SCU yang nyenengin ☺️ 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Hola ✨ yuk manfaatkan kesempatan mendapatkan Beasiswa Christian Youth di SCU. 

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Kuliahnya seasik ini di @dkvscu, tempat yang tepat buat explore kreativitasmu 🫰

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#DKV
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
This error message is only visible to WordPress admins
There has been a problem with your Instagram Feed.

Share:

More Posts

Send Us A Message