Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Unika Soegijapranata Semarang berhasil menyabet juara 1 dalam lomba 5th Indonesian Food Quiz Bowl (FQB) 2019 tingkat Regional 3 Jawa Tengah & Yogyakarta. Dalam lomba yang digelar di kampus Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) ini diikuti oleh 9 universitas dari Jateng dan DIY.
Tim yang beranggotakan Irfan Setyadji, Steven Caprileo, Gracella Handoyo, dan Felicia Windy sebagai peringkat 1 akan maju ke tahap berikutnya di tingkat nasional dengan sistem cerdas cermat yang diselenggarakan di Jakarta, beberapa waktu ke depan.
"Harapannya, mahasiswa yang lolos di kompetisi regional ini berhasil di tingkat nasional dan ASEAN,’’ ungkap dekan Fakultas Teknologi Pertanian Unika Soegijapranata Dr R Probo Yulianto N STP MSc di kampusnya, Senin (21/1/2019).
Ia berharap mahasiswa teknologi pangan Unika juga semakin berani berkiprah di berbagai ajang, baik yang bersifat kompetisi maupun kolaborasi, yang melibatkan mahasiswa teknologi pangan dari perguruan tinggi lain, baik nasional dan internasional. Salah satu mimpinya adalah menembus kompetisi antar mahasiswa di tingkat global yang secara rutin diadakan oleh IFT (Institute of Food Technologist) di Amerika Serikat.
Lomba FQB merupakan lomba tahunan seputar pangan yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Peduli Pangan Indonesia (HMPPI) yang bekerja sama dengan Perhimpunan Ahli Teknologi Pangan Indonesia (PATPI). Sistem dari lomba FQB tingkat regional ini adalah sistem tertulis dalam bahasa Inggris, di mana skor yang diperoleh tiap individu akan dijumlahkan menjadi skor kelompok.
Selain meraih juara 1, tim lain dari kampus tersebut juga meraih juara 3 dan 4. Usai lomba, para peserta juga berkesempatan mengikuti sesi seminar yang membahas mengenai tips jitu berbisnis di era milenial dengan pembicara founder dari OTI Fried Chicken, Arditio Hernanda.