Tim debat mahasiswa Unika Soegijapranata Semarang (Jimmy Christofer dan Yosephin Tiara Putri Dewanti, serta N-1 Adjudicator Olivia Leony) berhasil meraih juara I National University Debate Championship (NUDC) tahun 2020 tanggal 24-29 September 2020 secara online.
Yosephin Tiara Putri Dewanti kepada pers Jumat (2/10/2020) menyatakan NUDC 2020 diikuti sedikitnya 112 tim PTN/S se Indonesia mewakili LLDikti wilayah di seluruh Indonesia dan tim Unika Soegijapranata masuk sebagai salah satu yang lolos tingkat nasional. Debat dilaksanakan secara daring oleh Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
“Dalam pelaksanaannya, NUDC 2020 terkendala pandemi covid-19 sehingga untuk pertama kalinya ajang kompetisi NUDC diselenggarakan secara online. Tim Debaters Unika Soegijapranata meraih Juara I kategori Novice dan salah satu debaters Jimmy Christofer juga mendapat Top Fifth Best Speaker di NUDC 2020,” jelas Tiara.
Menurutnya, capaian prestasi berhasil diraih dengan upaya keras dan tak mengenal lelah karena tim merasa tantangan NUDC 2020 lebih berat dibandingkan NUDC tahun sebelumnya. Banyak tim lain yang secara kualitas terhitung baik dan memiliki score yang tinggi, sehingga sangat kompetitif persaingannya. Disamping itu faktor kualitas jaringan juga sangat mempengaruhi karena kompetisi dilakukan secara online.
“Saya mewakili tim debaters NUDC 2020 Unika berharap untuk NUDC tahun depan bisa ke Main Draw Category dan masuk dalam semi final NUDC 2021. Atau jika masih di Novice Category bisa masuk ke grand final lagi,” ujar Tiara.
Untuk para debaters, khususnya di Unika, dirinya berharap untuk terus berlatih dan tidak menyerah karena untuk meraih juara I NUDC tim harus banyak mengikuti lomba sebagai latihan. Dan saat mengikuti satu lomba belum berprestasi, tidak boleh menyerah karena memang harus melalui proses latihan yang panjang.