Rektor Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata Semarang Prof Dr F Ridwan Sanjaya MSIEC membuka sekaligus menjadi salah satu pembicara utama konferensi internasional tentang inovasi pendidikan “Innovation in Education: Opportunities and Challenges in Southeast Asia” di kampus Unika Selasa-Rabu (29-30/10).
Pembicara lainnya konferensi kerjasama Unika-United Board of Christian Higher Education in Asia (UBCHEA) ini di antaranya Dr Nancy Chapman (President of United Board, USA), Dr Eva Wong (Baptist University, Hong Kong), dan Dr Dave Marcial (Silliman University, Filipina).
Pada paparan berjudul “stimulating innovation in education via Lubrary 5.0” ,Prof Dr F Ridwan Sanjaya MSIEC menyampaikan perpustakaan sering dianggap kecil sumbangannya untuk inovasi pendidikan. Padahal perpustakaan sangat efektif mendukung berbagai inovasi pendidikan dengan cara memanfaatkan perkembangan teknologi informasi.
“Perpustakaan menjadikan pendidikan survive dan berkembang di era digital, skill pustakawan bisa dihubungkan optimal dalam pendidikan, mahasiswa lebih punya banyak kesempatan dan waktu interaksi dengan pustakawan, dan perpustakaan lebih banyak kesempatan memperkaya koleksi konten lokal digital."
"Perpustakaan juga bisa mengintegrasikan teknologi baru di bidang kecerdasan buatan (AI), big data, internet of Things, layanan berdasar cloud, perangkat cerdas, virtual reality, augmented reality dan lain lain” ujar Prof Ridwan.
►https://krjogja.com/web/news/read/113464/Unika_adakan_Konferensi_Internasional_Inovasi_Pendidikan, Kedaulatan Rakyat 1 November 2019