Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata Semarang meningkatkan kerjasamanya dengan PT Bank Maybank Indonesia dengan meluncurkan QRIS Maybank untuk tenant-tenant di lingkungan kampus Unika Soegijapranata Senin (9/12/2019).
Acara diawali dengan sambutan dari Rektor Unika Soegijapranata, Prof Dr F Ridwan Sanjaya, MS.IEC dan Direktur Regional Jawa Tengah PT. Bank Maybank Indonesia, Dewi Irawati.
Dalam sambutannya, Rektor Unika Prof Dr F Ridwan Sanjaya, MS.IEC menyampaikan lembaga yang dipimpinnya sudah lama kerjasama dengan PT Bank Maybank Indonesia. Peningkatan kerjasama kali ini terkait dengan pembayaran non-tunai atau cashless untuk kantin kampus. Diharapkan cara ini memudahkan mahasiswa melakukan pembayaran dan penjual menerima pembayaran. Cara ini dinilai praktis, aman, dan kekinian.
Anak muda juga dinilai cukup dekat dengan jenis pembayaran seperti ini. Apalagi dengan QRIS, dompet elektronik yang saat ini tersedia seperti GoPay, Ovo, Dana, LinkAja, BCA Mobile, dan lainnya bisa juga digunakan untuk membayar, selain dari rekening Maybank itu sendiri.
“Tujuan lain implementasi QRIS ini adalah literasi keuangan zaman now kepada civitas akademika Unika Soegijapranata” ujar Rektor.
Maybank melalui Direktur Regional Jawa Tengah PT. Bank Maybank Indonesia Dewi Irawati menyampaikan mengapresiasi peningkatan kerjasama ini. Menurutnya di Indonesia meskipun sosialisasi tentang QRIS sudah berjalan di berbagai kampus, namun Unika Soegijapranata menjadi kampus pertama yang mengimplementasikan QRIS.
Lebih lanjut Dewi Irawati menyatakan pihaknya selalu berusaha untuk berkembang sesuai tuntutan zaman. Di samping itu Bank Indonesia juga selalu menyampaikan bahwa biaya pemeliharaan uang kertas cukup mahal. Melalui inovasi terdepan, Dewi berharap Maybank semakin dikenal oleh market salah satunya dengan implementasi QRIS.
►http://www.kampussemarang.com/unika-kampus-pertama-implementasikan-qris/