Mediyanti, salah satu mahasiswi dari Program Studi Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer (FIKom) Unika Soegijapranata angkatan 2014 berhasil meraih predikat lulusan terbaik pada Wisuda Periode III tahun 2018 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,44.
Odi, sapaan akrab dari gadis kelahiran Jakarta, 8 Juni 1996 ini menulis skripsinya dengan judul “Implementation Support Vector Machine (SVM) Algorithm to Classify Topic of Final Project”. Dalam proses pembuatan skripsinya, Odi membagikan pengalamannya tatkala masih berkutat mengawali skripsinya .
“Hambatan jelas pasti ada. Awalnya saya akui banyak tema yang ingin saya kembangkan untuk skripsi saya, dan sudah banyak juga tema yang ditolak oleh dosen pembimbing saya. Namun akhirnya salah satu dosen di TI (Teknik Informatika) meminta saya untuk mempelajari tentang salah satu algoritma. Lalu diberi algoritmanya, terus saya disuruh mengembangkan sendiri dan mencari tema sendiri,”ungkapnya.
Selain itu, Alumnus SMA Regina Pacis Jakarta ini juga menceritakan kesannya saat kuliah di Unika Soegijapranata.
“Saya senang kuliah di Unika. Awalnya sih memang bukan kemauan saya, namun karena keluarga pindah dari Jakarta dan menetap di Semarang, maka akhirnya saya mengikuti tes di Unika dan diterima. Waktu kuliah di Unika pun awal-awalnya memang agak sulit buat saya karena kan tinggal di lingkungan yang baru, jadi perlu adaptasi dan mencari tahu karakter tiap-tiap orang yang beda-beda di sini,” jelasnya.
Meski harus berhadapan dengan lingkungan yang baru, Odi tetap terus berjuang karena ia harus bertanggung jawab atas apa yang telah ia pilih, seperti yang tertera pada motto hidupnya yaitu “Apapun pilihan kita, kita harus tanggung jawab atas pilihan itu.” Melalui mottonya itu pula, ia menyampaikan pesannya untuk para mahasiswa yang masih mengenyam pendidikan di Unika Soegijapranata Semarang.
“Kalau memang kita sudah pilih untuk kuliah, maka kita juga harus serius dengan pilihan kita. Walau misalnya uang kuliah kita itu dari orangtua atau bukan dari orangtua, kita tetap harus tanggung jawab atas pilihan kita itu. Kita tahu bahwa perjuangan orangtua menyekolahkan kita sampai ke titik ini tuh pasti berat banget. Jadi kita harus balas budi kita ke orangtua dengan memberikan hasil yang terbaik,” tegasnya. (CBL)
Serah Terima Jabatan Ormawa FHK SCU
Fakultas Hukum dan Komunikasi (FHK) Soegijapranata Catholic University (SCU) melaksanakan Serah